Menu

Mode Gelap
Kades Panjangjaya Ajak Warga Jaga Lingkungan Bersih dan Nyaman Pembuat Sabu Jaringan Internasional di Jakarta Dibekuk Polisi Ketua Komisi II DPRD Pandeglang Minta Pemkab Beri Sanksi Tegas Jika ASN Begini Hadiri Rakor KPK, Bupati Pandeglang Dukung Agenda Pemberantasan Korupsi Gedung Eks Distamben Pandeglang Menyeramkan Oknum Hakim Pengadilan Tinggi Makassar Dilaporkan ke KY

Kilas Daerah

Kades Panjangjaya Ajak Warga Jaga Lingkungan Bersih dan Nyaman

badge-check


					Kades Panjangjaya Ajak Warga Jaga Lingkungan Bersih dan Nyaman Perbesar

Pemerintah Desa bersama lembaga kemasyarakatan desa meliputi BPD, Ketua RT/RW dan warga melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan jalan kabupaten tepatnya di Kampung Pasilihan RW 05 Desa Panjangjaya, kecamatan Mandalawangi kabupaten Pandeglang.

Saripudin Hasan selaku Kepala Desa Panjangjaya mengatakan kegiatan tersebut sebagai upaya untuk menumbuhkan semangat menjaga kebersihan dan kenyamanan di tengah masyarakat.

“Adanya kegiatan seperti ini, akan menciptakan rasa kebersamaan, kepedulian dan saling menjaga demi tercapainya lingkungan yang bersih dan tertib,” ungkap Saripudin Hasan, kepada media, Minggu 13 Juli 2025.

Lingkungan jalan kabupaten di Desa Panjangjaya menjadi titik aksi bersih-bersih karena banyak sampah yang berserakan dari mulai keresek, plastik, kardus bekas, limbah sayuran dan buah-buahan sampai jenis sampah yang berbahaya. Rumput yang tinggi dan pohon-pohon diatur agar terlihat indah dan bersih.

“Gerakan ini menyadarkan masyarakat dan mengedukasi terkait dengan gaya hidup bersih di lingkungan sekitar khususnya desa,” imbuhnya.

Saripudin juga berpesan kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan yang akan berdampak positif terhadap kesehatan masyarakat.

“Ya, mulai hari ini pungutlah sampah dan buanglah pada tempatnya,” ujarnya.

Dirinya mengungkapkan, satu orang yang membuang sampah ke selokan akan menciptakan satu sampah.

“Kalau ada 1000 orang yang buang sampah sembarangan, maka akan muncul 1000 sampah,” ucapnya.

Karena itu, dirinya berharap, setiap warga dapat memberi contoh kepada warga lainnya, dengan membuang sampah pada tempatnya.

“Budaya peduli kebersihan lingkungan ini mudah-mudahan bisa diikuti oleh warga lainya. Sehingga nanti tidak ada lagi sampah yang berserakan di mana-mana,” katanya.

Bahkan menurutnya, apabila sampah dikelola dengan baik bisa menjadi teman dan menghasilkan nilai ekonomi bagi masyarakat.

“Tapi kalau tidak dikelola dengan baik, sampah bisa menjadi musuh yang bisa jadi sumber penyakit dan sumber bencana,” pungkasnya.***

Penulis: Red

Baca Lainnya

Ketua Komisi II DPRD Pandeglang Minta Pemkab Beri Sanksi Tegas Jika ASN Begini

11 Juli 2025 - 11:10 WIB

Gedung Eks Distamben Pandeglang Menyeramkan

11 Juli 2025 - 10:38 WIB

Temui Satpol PP, MOI Kota Serang Bahas Perda THM dan PKL

10 Juli 2025 - 19:30 WIB

Ratusan Guru Kecewa Tidak Ditemui Pejabat Pemprov Banten

10 Juli 2025 - 19:23 WIB

Gubernur Banten Pastikan Visi dan Misi Bisa di Implementasikan dan Dirasakan Warga

9 Juli 2025 - 17:31 WIB

Trending di Kilas Daerah